Di bawah permukaan bumi terbentang dunia yang penuh rahasia. Gua menembus bebatuan, terkuak menjadi ruang besar berhiaskan tiang-tiang batu. Sungai bawah tanah berliku-liku melalui lintasan yang dalam dan air terjun memecah di danau yang tersembunyi. Gua seperti ini berumur ribuan tahun dan terbentuk saat air perlahan-lahan melarutkan batuan gamping. Tak semua gua berada di bawah tanah. Jurang laut berisi gua yang telah dierosi oleh gelombang. Gua juga terbentuk di dalam gletser dan di dalam lava padat sekitar gunung api.
Gua merupakan tempat yang lembap dan gelap. Sebagian gua hanya dapat menampung satu orang, sebagian lain memanjang ratusan kilometer, seperti gua mammoth di taman Nasional AS. Salah satu gua terdalam di dunia terdapat Perancis, sekitar 1,6 km di bawah tanah.
Gua di Lascaux, Perancis, berisi lukisan dinding dan peralatan kuno yang mungkin berusia 20.000 tahun. Hingga kini masih ada penghuni gua di sebagian wilayah Afrika dan Asia
Terbentuknya gua
Gua terbentang di bawah tanah dalam suatu wilayah yang terdiri dari batuan gamping. Selama ribuan tahun, air hujan yang bersifat asam secara alamiah melarutkan batu kapur terbentuklah batu celah kecil. Celah itu perlahan-lahan meluas hingga tercipta gua bawah tanah. Air sungai memperbesar gua dengan mengikis batuan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar